Peringati HUT Kemerdekaan RI Ke-77, Forkopimda Kabupaten Wonogiri Ikuti Ziarah Nasional Di TMP Kusuma Bangsa

    Peringati HUT Kemerdekaan RI Ke-77, Forkopimda Kabupaten Wonogiri Ikuti Ziarah Nasional Di TMP Kusuma Bangsa

    WONOGIRI – Rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, jajaran Forkopimda Kabupaten Wonogiri, melaksanakan Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Bangsa.

    Selasa(16/8), Dalam kegiatan Ziarah Nasional tersebut, bertindak sebagai Pimpinan Ziarah Plt Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Wonogiri Muhammad Ahsan Thamrin dan pejabat Komandan Upacara Kapten Inf Tono (Danramil 20/Kismantoro).

    Kegiatan ziarah berlangsung dengan khidmat, yang diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan dan dilanjutkan dengan peletakkan karangan bunga di Tugu Makam Pahlawan oleh Irup, serta diakhiri dengan penaburan bunga di Makam Pahlawan yang diikuti oleh seluruh peserta ziarah.

    Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Bupati Joko Sutopo, Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf Deny Octavianto, Kapolres AKBP Dydit Dwi Susanto, Ketua PN Rais Torodji, Ketua DPRD Sriyono, Wakil Bupati Setyo Sukarno, Sekda Haryono.

    Disela kegiatan Dandim mengatakan, Ziarah Nasional ini adalah salah satu rangkaian kegiatan, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI, selain itu juga untuk menghormati dan menghargai, serta mengenang jasa dan pengorbanan para pahlawan yang telah gugur dalam berjuang, merebut dan mempertahankan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia tercinta ini.

    Letkol Inf Deny berharap, Ziarah Nasional yang dilaksanakan pada momentum peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia ini, semakin memperkokoh rasa cinta terhadap tanah air dan kita sebagai generasi penerus, dapat melanjutkan perjuangan para pahlawan dalam mengisi kemerdekaan yang telah diperoleh para pejuang, dengan mengisinya melalui pembangunan serta hal-hal yang positif.

     “ Sebagai anak bangsa, sudah menjadi kewajiban kita untuk menghormati dan menghargai jasa-jasa para pahlawan kemerdekaan kusuma bangsa yang telah berjuang dengan tetesan darah dan jiwa raga untuk kemerdekaan Indonesia. Pengorbanan para pahlawan itu haruslah menjadi pemicu semangat bagi kita untuk mengisi kemerdekaan ini “, pungkas Dandim.

    (Arda 72).

    wonogiri
    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Sinergitas Lintas Sektor Dalam Penimbangan...

    Artikel Berikutnya

    Letkol Inf Deny Hadiri Pengukuhan 39 Paskibra...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Ikuti Kami